OLAHRAGA SAAT PUASA? SIAPA TAKUT..

Kegiatan
apa yang kamu hindari saat berpuasa?
Mungkin
olahraga adalah salah satu jawabannya. Ya, olahraga saat berpuasa
terdengar melelahkan. Jauhkan pikiran tersebut. Jangan jadikan puasa
sebagai alasan untuk bermalas-malasan dan tidak bergerak sama sekali
ya..
Olahraga
tetap harus dibutuhkan walaupun sedang berpuasa sekalipun. Nah apa
untungnya berolahraga saat puasa dan bagaimana tipsnya?
Yuk
simak tipsnya..
Banyak
yang beranggapan kalau puasa akan menurunkan berat badan. Jangan
salah, karena saat bulan puasa berat badan bahkan bisa melonjak naik.
Hal ini dikarenakan aktivitas fisik yang kurang serta berkaitan
dengan menu buka puasa yang biasanya makanan manis dan tinggi kalori
serta lemak.
Adanya
olahraga akan membakar cadangan lemak, glikogen—gula dalam otot—dan
protein untuk diubah menjadi energi sehingga kamu tidak kelelahan
saat berolahraga (walaupun berpuasa), terlebih lagi berat badan juga
tidak meningkat.
Problem
lain ketika berpuasa, kita cenderung ingin bermalas-malasan dan
banyak tidur. Nah tanpa melakukan aktivitas dan sedikit bergerak
membuat tubuh akan semakin lemas dan kurang berstamina. Oleh karena
itu olahraga tetap diperlukan saat berpuasa untuk menjaga kebugaran
tubuh.
Namun,
kegiatan berolahraga saat berpuasa harus tetap diperhatikan. Hal ini
terkait adanya penurunan metabolisme tubuh secara alami karena asupan
energi dan nutrisi yang terbatas. Intensitas, waktu, dan jenis
olahraga perlu disesuaikan. Jangan terlalu memaksakan kemampuan dan
kondisi tubuh untuk berolahraga karena dapat mengakibatkan tubuh
menjadi kurang fit dan dapat timbul dehidrasi—kehilangan
cairan—yang dapat mengakibatkan pingsan.
Olahraga
yang kita lakukan saat berpuasa adalah olahraga yang ringan bukan
olahraga yang berat atau memerlukan energi yang cukup banyak.
Olahraga yang disarankan adalah jalan kaki, bersepeda, yoga, senam
ringan, jogging, dan olahraga lainnya yang tidak mengeluarkan
banyak keringat. Hindari latihan beban karena dapat menghasilkan
glikogen yang dapat membuat tubuh menjadi lelah. Jangan lupa untuk
menyesuaikan durasi dan frekuensi sesuai kemampuan tubuh.
Untuk
waktunya sendiri dapat dilakukan 1-1,5 jam sebelum berbuka. Begitu
selesai olahraga, cairan yang dikeluarkan saat olahraga dapat
langsung tergantikan setelah berbuka puasa. Dapat juga dilakukan saat
malam hari. Hindari olahraga saat menjelang tidur untuk memberikan
waktu bagi tubuh untuk beristirahat. Olah raga juga dapat dilakukan 2
jam setelah berbuka atau setelah subuh. Carilah tempat yang sejuk
saat berolahraga untuk menghindari pengeluaran keringat yang
berlebih.
Nah,
olahraga saat berpuasa sangat banyak manfaatnya bukan? Dan dijamin,
kamu akan mendapat manfaatnya jika melakukannya dengan benar. Sudah
siap berolahraga hari ini?
Keep
healthy and happy fasting!



